5 Wisata Kuliner Kota Padang

Hai, kota padang, wisata kuliner kali ini menjumpai kota padang, kenapa karena di kota padang kuliner nya sangat menarik dan enak-enak lho? di jamin gak bakal nyesel. di tambah akan wisata dan penduduk yang ramah, yuk kita intip apa aja kuliner di kota padang?
  • Es Durian Ganti Nan Lamo

Siapa yang gak suka buah durian, semua orang pasti suka sekali dengan buah yang satu ini, rasa yang manis dan baum harum buah yang membuat semua orang terpikat dengan buah ini, tapi di kota padang buah ini di buat menjadi Es Durian lho? Es Durian Ganti Nan Lamo, es durian  telah berdiri sejak tahun 1960,  dalam penyajian makanan yang ada di Es Durian Ganti Nan Lamo sangat unik, dibuat menjadi sebuah jam terbang, sehingga tidak menunggu terlalu lama nih. Menu yang bisa anda jumpai di Es Durian Ganti Nan Lamo adalah es durian cream, es durian campur, es durian thok dan menu es durian yang lainnya. Harga dari Es Durian Ganti Nan Lamo di bandrol  yakni mulai Rp. 10.000 saja.


  • Sate Danguang-Danguang
                                       

Kali ini kuliner di kota padang akan membahas kuliner sate nya. Yang unik dari sate ini adalah bumbu satenya, tidak terbuat oleh bumbu kacang yang di campur dengan kecap manis.Cita rasa khas padang terdapat dalam menu makanan di Sate Danguang-Danguang ini dengan kuah yang berwarna kuning karena terdapat kunyit tentu cita rasa sate yang ada di Sate Danguang-Danguang sangat lezat. Daging yang di gunakan merupakan daging sapi berkualitas yang empuk. Untuk satu porsi dari sate di tempat ini berjumlah 17 tusuk, harga dari makanan di tempat kuliner padang satu ini mulai dari Rp. 10.000 saja.

  • Restoran Lubuk Idai 

Kuliner di padang selanjutnya adalah Restoran Lubuk Idai,  berdiri atau beralamat di Jalan Khatib Sulaiman No.81, Sumatera Barat. Restoran ini  mempunyai cita rasa khas Kota Padang. Menu makanan yang di sajikan di tempat  ini adalah menu seafood yang tentu saja  lezat akan tetapi tidak hanya seafood saja yang di sajikan di Restoran Lubuk Idai ini. Restoran ini terkenal akan berbagai masakan yang memang setara dengan restoran berbintang.

  • Martabak Kubang Hayuda

Menu wisata kuliner selanjutnya adalah Martabak, yah martabak adalah makanan yang paling populer lho, Martabak ini bernama Martabak Kubang Hayuda. Martabak Kubang Hayuda ini beralamatkan di Jalan Prof. M. Yamin SH No. 138B, Olo, Sebenarnya nama dari Martabak Kubang Hayuda ini di ambil dari nama sang pendiri yakni kata Hayuda singkatan dari Haji Yusri Darwis. Martabak yang di sajikan di Martabak Kubang Hayuda ini mempunyai ukuran lebih tebal jika di bandingkan dengan ukuran tebal martabak secara umum. Ada 3 pilihan jika anda ingin mencicipi martabak di Martabak Kubang Hayuda yakni martabak super, martabak spesial dan martabak biasa. Untuk harga dari menu di Martabak Kubang Hayuda ini di bandrol mulai dari Rp. 14.000 saja dan buka mulai dari jam 11 siang sampai dengan 10 malam.

  • Soto Garuda

Di padang ada kuliner soto, soto di padang terkenal sangat lezat, memiliki ciri khas yang berbeda, Soto nya diberi nama Soto Garuda. Soto Garuda beralamat  di Jalan Letjen S Parman 112-B-C-E yang tentu saja menyajikan makanan yang menarik.  Soto Garuda ini telah berdiri sejak tahun 1976. cita rasa dan kualitas dari tempat makan di Padang bernama Soto Garuda ini tetap terjaga hingga saat ini. Kuah dari Soto Garuda yang sangat kental dan mempunyai cita rasa yang khas bisa membuat banyak orang ingin kembali untuk menikmatinya. Untuk harganya sendiri, menu yang di sajikan di Soto Garuda ini di mulai dari Rp. 8.000 saja dan tempat wisata kuliner padang yang satu ini buka mulai jam 7 pagi hingga jam 9 malam.

Nah, itulah macam-macam kuliner di padang, indonesia banyak sekali kuliner yang menarik buat kita jelajahi, seperti di padang ini, semoga artikel ini bermanfaat buat informasi pecinta kuliner.

Komentar