Asinan sayur, siapa sih yang tak suka sama makanan satu ini, yah? asinan sayur ini banyak di gemari oleh banyak orang, baik tua, muda dan anak-anak. selaian asinan buah sayur juga dapat dibuat menjadi asinan lho? selain banyak vitamin juga baik buat anak-anak yang tak suka dengan sayuran, nah, yuk kita lihat resep asinan sayur?
Bahan Asinan Sayur
- 250 gram sayur asin, potong 1 cm
- 1/2 buah nanas (potong dadu)
- 1 buah ubi merah, iris tipis
- 2 buah bengkuang, (potong dadu)
- 2 mentimun, potong (dadu)
- 2 tahu putih (potong kecil)
- 50 gr kecambah
- 50 ml cuka
- 50 gram kacang tanah , lalu goreng, di tambah ebi sesuai selera.
- Kuah Asinan Sayur
- 500 ml air hangat
- 5 buah cabe merah, lalu haluskan
- 1/4 sendok teh garam
- 3 sendok makan gula pasir
- 3 sendok makan air asam jawa
Cara Membuat Asinan Sayur
- Campur sayur asin, nanas, ubi merah, kecambah, bengkuang, potongan tahu putih, dan mentimun , lalu aduk sampai meresap kesemua bahan. Tambahkan cuka, laludiamkan semalaman.
- Campur air hangat, cabe merah, garam, gula pasir, dan asam jawa. Tuangkan kedalam rujak.
- Sajikan rujak dengan taburan kacang tanah goreng dan ebi sesuai selera.
Komentar
Posting Komentar